Tujuan Hidup dan Bekerja adalah Ibadah




Kadang terbesit di pikiran kita mengenai arti kehidupan sesungguhnya, kenapa kita diciptakan di dunia ini. Lantas apa yang harus kita lakukan untuk bisa mencapai tujuan yang benar?

Terkadang kita akan berfikir tentang Tujuan Hidup ketika kita dalam keadaan susah, dalam keadaan tertekan atau bahkan ketika kita merasa sudah tiada lagi harapan di dunia ini, kita merasa seolah-olah kita hidup seorang diri dan tiada bermakna. Dan mungkin anda bisa berkata tidak ketika anda ditanya hal-hal sensitif ini, tapi dalam hati kecil anda akan menjawab bahwa semua hidup ini tidak ada artinya dan hampa.

Kenapa hal ini bisa terjadi demikian? apakah kita pernah melakukan dosa-dosa yang dilaknat di masa lampau dan ini merupakan sebuah balasan atau jawaban yang harus kita pertanggungjawaban? ataukah hanya sebuah ujian yang berlangsung sementara? coba kita renungi dan kita perbaiki sedikit-demi sedikit agar hidup kita lebih baik.

Firman Allah :

“Apakah manusia mengira, bahwa ia akan dibiarkan begitu saja (tanpa pertanggungjawaban)?” (QS. Al Qiyamah: 36).

Yang perlu kita ingat bahwa hidup di dunia ini tak lain hanyalah main-main yang kelak semua akan ada balasannya, mungkin kita di dunia ini bisa bersendau gurau dengan teman-teman atau mungkin kita menghabiskan hidup ini sepenuhnya untuk mengejar materi dunia? bukankah orang yang bertaqwa itu lebih baik? .

Firman Allah :

"Dan tiadalah kehidupan dunia ini, selain dari main-main dan senda gurau belaka. Dan sungguh kampung akhirat itu lebih baik bagi orang-orang yang bertakwa. Maka tidakkah kamu memahaminya?" (QS: Al-An'am Ayat: 32)


Manusia diciptakan untuk beribadah

Untuk menjawab pertanyaan masalah hidup dan kehidupan beserta tujuannya, sesungguhnya banyak ayat-ayat Allah yang bisa kita gunakan sebagai pedoman bahwa hidup ini adalah untuk ibadah kepada Allah dengan cara yang sudah diajarkan Rasul Muhammad SAW dalam berbagai hadistnya. 

Firman Allah :

“Tidaklah Aku ciptakan jin dan manusia kecuali untuk beribadah (mengesakan ibadahnya) kepada-Ku” (Adz Dzariat:56)

“Wahai manusia beribadahlah kalian kepada rabb kalian yang menciptakan kalian dan orang-orang sebelum kalian agar kalian bertaqwa” (Al Baqoroh:21)

“Dan Kami tidak mengutus seorang rosul pun sebelum kamu, melainkan Kami wahyukan padanya bahwa tidak dan sesembahan yang haq diibadahi melainkan Aku, maka beribadahlah kepada-Ku” (Al Anbiya’:25)

 dengan adanya ayat-ayat diatas, masih kurangkah kita memperhatikan bahwa hidup di dunia ini adalah perintah kita untuk beripadah? dan amalan apapun yang kita lakukan dengan niat baik dan dengan cara yang baik akan dicatat sebagai nilai ibadah yang mungkin kita tidak tahu seberapa dan apa ukurannya pahala dari ibadah yang kita dapat tersebut.

Larangan Beribadah Kepada Selain Allah

Banyak orang yang kadang memilih jalan pintas ketika mereka mulai putus asa dengan kehidupan dunia yang mereka jalani, mulai dari pergi ke paranormal atau dukun hingga meminta kepada benda yang sudah mati atau bahkan memang tidak bernyawa. Tidakkah hal yang demikian adalah hal yang sesat dan dibenci oleh Allah? Ingatlah bahwa Allah Maha Melihat atas apa yang kita berbuat, jadi segala tindakan yang kita lakukan semua telah di catat walaupun sedetik. 

Bukankah Allah adalah satu-satunya yang memberi kita Rizki? lantas kenapa kita harus percaya pada hal lain selain Allah bahwa dari merekalah rizki tersebut kita dapat.

Dan semua makhluk yang ada di dunia ini telah diciptakan oleh Allah dan pada Allah lah semua akan kembali, jadi kenapa kita harus takut kepada selain Allah yang mereka bukanlah pencipta makhluk dan mereka bukanlah pemberi rizki. Bos, Majikan, Guru, Orang Tua, Ulama, Paranormal dan lain-lainnya adalah orang-orang yang mungkin kita jadikan sebagai panutan, tetapi jika mereka menyerukan untuk berbuat dalam hal-hal yang menyalahi ajaran Islam, anda tidak patut untuk mengikutinya dan Allah lah yang akan menjamin kehidupanmu.

Allah meminta kita untuk menjadi orang yang benar-benar beriman dan masuk kedalam Islam secara utuh dan tidak berprilaku yang menjerumus pada hal-hal yang bersifat dosa dan terlebih lagi pada hal-hal yang bersifat Syirik (Menyekutukan Allah).

Firman Allah :

“Hai orang-orang yang beriman, masuklah kamu ke dalam Islam secara keseluruhan, dan janganlah kamu turut langkah-langkah syaitan. Sesungguhnya syaitan itu musuh yang nyata bagimu.” (QS. Al Baqarah: 208).

  “Sesungguhnya yang kalian ibadahi selain Allah itu tidak mampu memberikan rizki kepada kalian” (Al Ankabut:17)

“Berhala-berhala yang mereka ibadahi selain Allah itu tidak mampu dalam menciptakan (membuat) sesuatu apapun, sedang berhala- berhala tersebut dicipakan (dibuat oleh orang)”. (An Nahl:20)

“Sungguh Kami mengutus seorang rosul pada setiap kelompok manusia untuk menyerukan beribadalah kepada Allah saja dan tinggalkan thoghut”. (An Nahl:36)


Allah Senantiasa menyuruh kita beribadah sampai mati

Sesungguhnya kemuliaan seorang manusia tidak teretak pada harta atau jabatan yang mereka sandang, tapi letak kemuliaan yang mereka miliki adalah terletak pada diri mereka sendiri dalam beribadah, Ketika mereka melaksanakan dengan ikhlas tanpa mengungkit-ungkit atau membicarakan ibadah yang mereka jalankan bahkan mereka tidak butuh untuk dimuliakan oleh orang lain tetapi mereka tetap berbuat baik kepada orang lain dan memuliakan orang lain. Serta ibadah yang mereka lakukan menjadi sebuah pegangan yang tidak akan pernah mereka lepaskan sampai mereka meninggal maka hal tersebut adalah hal yang lebih baik bagi mereka.


Rasulullah Saw bersabda :

“Jibril mendatangiku dan berkata, “Wahai Muhammad, hiduplah sesukamu, karena engkau akan mati, cintailah orang yang engkau suka, karena engkau akan berpisah dengannya, lakukanlah apa keinginanmu, engkau akan mendapatkan balasannya, ketahuilah bahwa sesungguhnya kemuliaan seorang muslim adalah shalat waktu malam dan ketidakbutuhannya di muliakan orang lain.” (HR. Al Baihaqi)

 Firman Allah :

“Beribadahlah kepada Tuhanmu sampai kematian menjemputmu” (QS al Hijr: 99)


Demikian sedikit ulasan mengenai tujuan hidup adalah ibadah, semoga bermanfaat.



Title : Tujuan Hidup dan Bekerja adalah Ibadah
Description : Kadang terbesit di pikiran kita mengenai arti kehidupan sesungguhnya, kenapa kita diciptakan di dunia ini. Lantas apa yang harus kit...

0 Response to "Tujuan Hidup dan Bekerja adalah Ibadah"

Posting Komentar